Sabtu, 21 Februari 2015

Telaga Sampireun, Bintaro Indonesia

Telaga Sampireun


Tempat makan terbuka tepat di belakang saya

Hai guy…jumpa lagi di www.jalanjalannisa.blogspot.com kali ini saya akan melipir sejenak menghilangkan penat Jakarta sembari mengisi perut yang sedang keroncongan, ga ada salahnya kalau kamu-kamu semua mencoba datang ke area pinggiran ibukota Jakarta ini  yaitu tepatnya di Bintaro, letaknya ga jauh dengan Bintaro X-Change, tepatnya di Blok B7/N1 Boulevard Bintaro Jaya Kawasan Niaga Bintaro Sektor 7.

Telaga Sampireun, dari namanya saja telaga..wah eksotis alam yang dibuat memanjakan mata n fikiran kita membuat anda semua pasti ingin berlama-lama menghabisakan waktu disini, telaga buatan ini menyuguhkan ke indahan alam yang tampak natural, udara sejuk yang jauh dari polusi,  suasana alam yang menyegarkan jiwa raga anda, di telaga banyak sekali ikan-ikan berwarna-warni yang menghiasai hijaunya air, saung-saung yang dibuat etnik seolah-olah kita memang merasakan kondisi pedesaan ditengah hingar bingar kota…ajib banget deh buat acara keluarga, reunian, meeting kantor atau hanya untuk privasi juga bisa..


Masalah menu disini lidah anda akan dimanjakan dengan berbagai hidangan, dengan rasa tradisional yang mengundang selera, berbagai olahan seafood bisa anda pesan disini, olahan makanan khas sunda,  dan masih banyak lagi yang anda bisa nikmati disini, masalah harga sesuai dengan yang dihidangkan, yaaa tergolong sedikit mehong alias mahal, tapi semua terbayar dengan kelezatannya sobat..bagi anda pecinta kuliner ga lengkap kalau anda belum mampir melipir ke sini, yuuuk segera mampir dan menimati kelezatan dan eksotisan alam yang disajikan di Telaga Sampireun, Bintaro ini.

Gazebo yang mengelilingi waduk

Gemericik air bisa menenangkan fikiran

Ikan yang banyak dan berwarna dapat menyejukkan mata dan fikiran anda


Acara apapun bisa dinikmati disini

Tampak sempurna telaga Sampireun

3 komentar:

  1. Wah jadi laper nih mbak nisa hehe

    BalasHapus
  2. Wah jadi laper nih mbak nisa hehe

    BalasHapus
  3. keren ka reviewnya, thanks sharenya ka jangan lupa kunjungan ke blog kami juga di http://www.dtmiceandtour.com/2018/03/open-trip-munggahan-melaka-kuala-lumpur.html

    BalasHapus